Judul Buku : DNA Cantik: The Truly Beauty of Women
Penulis : Tauhid Nur Azhar
Penerbit : ZIP Books
Tebal : 252 Halaman
Terbit : Mei 2009
Harga : Rp45.000
Menjadi Perempuan Cantik Lahir Batin
SELALU terlihat dan tampil cantik, sudah pasti menjadi impian seluruh perempuan mana pun. Tak usah heran, berbagai cara pun selalu diupayakan kaum hawa untuk bisa mewujudkan kecantikan pada diri mereka. Karena kecantikan berperan dalam mencapai kebahagiaan dalam kehidupan.
Dengan penampilan yang cantik, maka perempuan akan lebih percaya diri dalam berinteraksi. Selain itu, menjaga kecantikan pun bisa menghadirkan kebahagiaan bagi pasangan hidup (suami). Bisa dibayangkan, bagaimana perasaan suami yang sudah lelah bekerja sepanjang hari ketika pulang ke rumah penampilan istri tidak terawat.
Namun, perlu diingat, kecantikan tidak sekadar dari penampilan fisik yang menarik saja. Sebab, kebahagiaan bisa diwujudkan melalui kecantikan yang paripurna, yaitu kecantikan lahiriah yang disertai kecantikan jiwa. Dengan kecantikan lahir dan batin, maka seorang perempuan tampil lebih menarik.
Untuk mewujudkan kecantikan lahir dan batin pun bukan hal yang sulit. Semua dikupas secara menarik dalam buku DNA Cantik: The Truly Beauty of Women karya Tauhid Nur Azhar yang diterbitkan ZIP Books. Penulis yang juga pengajar Biopsikologi di Universitas Islam Bandung dan Universitas Kristen Maranatha, menjelaskan secara runut dan detail rahasia menjadi perempuan yang cantik lahir batin.
Buku setebal 252 halaman ini sangat cocok bagi para perempuan yang ingin mewujudkan kecantikan lahir dan batin. Sebab, buku yang terdiri dari 12 bab ini secara terstruktur mengulas menjadi sosok perempuan yang cantik, sejak dari dalam DNA (asam deoksiribosa nukleat), sampai tata cara merias wajah yang baik dan aman.
Dari sini kita bisa memahami bahwa gen kecantikan perempuan sebenarnya sudah terancang begitu rapi. Tinggal bagaimana cara memoles dan ‘mendidiknya’ agar gen kecantikan ini semakin kuat. Sehingga, bila sejak awal memang sudah cantik, ketika dirias dengan cara yang baik akan semakin cantik.
Penulis pun tak lupa memaparkan cara merawat diri agar tetap tampil cantik sepanjang waktu. Mulai dari pola makan yang sehat, gaya hidup yang baik, sampai kiat menjaga kesehatan tubuh dari berbagai ancaman penyakit berbahaya. Hal ini mengajak para perempuan agar waspada, bahwa kecantikan perlu perlindungan yang maksimal.
Tak ketinggal, penulis juga membahas agar kecantikan fisik diimbangi dengan kecantikan batin. Misalnya dengan mengasah jiwa melalui nilai-nilai agama agar semakin peka dengan kondisi lingkungan sekitar. Bisa jadi ini bagian yang terpenting dari seorang perempuan, karena kecantikan jiwa bisa melahirkan berbagai sikap yang positif dan bermanfaat bagi semua orang.
Dengan demikian, seorang perempuan baru bisa benar-benar disebut cantik. Kecantikan fisiknya dibarengi dengan kecantikan jiwa yang tercermin melalui perilaku yang baik. Jadi buku ini patut dimiliki karena membahas secara lengkap dari berbagai aspek tentang kecantikan seorang perempuan.
Apalagi buku ini dibuat cukup padat dengan dilengkapi berbagai data dan fakta penting dalam pembahasan setiap bab. Buku ini pun cukup interaktif dengan memuat beberapa tes sederhana dan di sampulnya ada alat ukur sederhana untuk mengetahui postur tubuh yang ideal. (wasis wibowo)
Monday, 3 August 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment