Thursday, 30 April 2009

Resensi Buku Baru | Young on Top

Buku : Young on Top
Penulis : Billy Boen
Penerbit : GagasMedia
Tebal : 245 Halaman
Terbit : April 2009
Harga : Rp39.500


Rahasia Sukses di Usia Muda
RESENSI buku baru kali ini mengupas rahasia mencapai sukses di usia muda. Sebab, untuk meraih kesuksesan dalam berkarier tak perlu harus menunggu sampai tua. Dalam usia yang relatif muda pintu untuk mencapai kesuksesan dalam berkarier sangat terbuka. Malah puncak karier tertinggi seharusnya dicapai ketika usia masih relatif muda, karena tenaga masih prima, pemikiran cemerlang, dan vitalitas yang tinggi.

Setiap zaman pun mencatatkan sejumlah tokoh yang berhasil mencapai puncak kesuksesan ketika usianya masih muda. Sebut saja Alexander Agung, Napoleon Bonaparte yang menyatukan Eropa dan melebarkan kekuasaan ke penjuru dunia. Dari tanah air pun ada Hayam Wuruk Raja Majapahit yang menyatukan nusantara, Bung Karno yang berjuang menentang penjajahan Belanda sejak muda, Panglima Jenderal Sudirman, dan AH Nasution yang memimpin Kodam III/Siliwangi ketika berumur 27 tahun.

Di era modern seperti sekarang, lebih banyak lagi tokoh muda yang berhasil mencapai sukses. Bill Gates yang mendirikan Microsoft ketika masih duduk di bangku kuliah. Mark Zuckerberg berhasil meraih ratusan juta dolar dari perusahaannya yang fenomena Facebook Inc saat baru berusia 23 tahun, dan Barack Obama yang menjadi Presiden Amerika Serikat ketika berusia 44 tahun.

Dalam buku baru ini penulis mengajak kita jangan percaya lagi dengan jargon yang mengatakan bahwa kesuksesan hanya bisa dicapai ketika usia sudah dewasa dan matang. Sebab, ternyata usia tak sebanding lurus dengan kematangan dan kemandirian seseorang. Usia hanya sebagai tanda kapan seseorang dilahirkan dan berapa lama dia hidup di dunia ini. Bukan berapa banyak prestasi yang telah dicapai, dan tidak menentukan kesuksesan kariernya.

Meski jalan yang ditempuh untuk meraih sukses pada usia muda tidak mudah, tapi jalan menuju ke sana selalu terbentang luas. Seperti pepatah, dalam perjalanan menu sukses hanya ada dirimu dan dunia. Bila dirimu memiliki hasrat yang kuat, maka dunia pun akan menyambutnya. Apabila dirimu pesimistis, seketika itu pula dunia telah berlari meninggalkanmu.

Dalam buku Young on Top karya Billy Boen, dibentangkan berbagai rahasia meraih sukses di usia muda. Penulis yang berhasil meraih gelar S-2 dan mencapai karier gemilang sebagai General Manajer pada usia 26 , memberikan 30 rahasia mencapai sukses dalam buku setebal 245 halaman dan diterbitan GagasMedia.

Secara garis besar buku ini meringkas 30 rahasia sukses dalam tiga bagian penting dalam meraih sukses berkarier. Bagian pertama menjelaskan pentingnya membangun motivasi, keyakinan, dan optimisme dalam diri. Bagian kedua mengembangkan kemampuan diri untuk menguasai secara detail bidang pekerjaan yang digeluti. Bagian ketiga adalah pentingnya mengembangkan sikap tidak mau berpuas diri, selalu mengeksplorasi kemampuan, dan tetap rendah hati serta bijaksana.

Dengan gaya penuturan yang tertata apik melalui buku terbarunya, Billy Boen menyakinkan bahwa ketiga bagian penting tersebut bisa diterapkan siapa saja, dan yang penting tanpa harus menunggu usia menjadi tua. Malah dalam usia yang relatif muda, nilai-nilai tersebut lebih mudah dijalankan dan prosesnya semakin cepat. Bak pohon bambu yang lentur, ketika menghadapi terpaan angin tak akan pernah patah. Sebaliknya, tetap bertahan dengan melengkungkan batangnya menyeimbangkan arah angin.

Buku ini cocok bagi para wirausaha muda, eksekutif muda, mahasiswa yang ingin mengembangkan karier. Bagi eksekutif yang sudah mapan pun, patut membaca buku ini untuk menambah keyakinan bahwa karier yang Anda capai sudah on the right track. Karena sejatinya tak ada batas usia untuk mencapai sukses dan tak ada batas umur untuk terus mau belajar. (wasis wibowo)

No comments:

Post a Comment